Kamis, 15 Juli 2010

Hikmah di Balik Penolakan Atas Pegawai Wanita Berhijab

Dulu aku sendiri sering kesal..bagaimana tidak, seorang wanita berhijab seringkali dipandang sebelah mata ketika melamar pekerjaan,terlebih pada dekade 1980 an sampai 1990 an awal kantor-kantor masih ogah melihat karyawatinya berhijab,,,yah dengan alasan nasionalisme lah, menurunkan bisnis lah, kotor lah,,macam-macam alasannya. Begitu awal 2000 an dimana hijab dan jilbab sudah mulai merebak dimana-mana tetap saja hanya jilbab model tertentu saja yang diperbolehkan...kalo jilbab lebar, NOWAY...ga bagus, terlalu terlihat fanatik, kurang modis,,de el el...

Salah satunya terjadi pada adik kelasku di FHUI, namanya DK (singkatan ajah yah,,,)...Dia adalah seorang mahasiswi berprestasi nomor 1 di angkatannya,,sesuai prosedur seharusnya penyandang  mahasiswi berprestasi mendapat hadiah berupa diterima di sebuah LAWFIRM terkenal,,,dimana gajinya dollar booo...dan jaringan lawfirm tersebut sangat hebat so,,,karir yang oke lah...

TAPI apa dinyana,,,
pihak law firm menolak DK sebagai pegawainya,,dengan alasan,,apalagi kalo bukan jilbab DK yang panjjaaaaang dan laaaamaa (eh salah lebar). Kurang oke, kurang menjual (emang jualan???)...padahal secara akademis DK itu bernilai baik,jago bahasa Inggris (wong guru bahasa Inggris di Lembaga Bahasa Inggris), pinter organisasi,,okelah,,tapi masalahnya DK berhijab,,,sangat-sangat alasan yang aneh dan tidak demokratis sekali...yah secara pegawai di Law firm tersebut memang modis, sexy, yah begitulah,,,namanya juga FIRMA yang dijual adalah daya jual pribadi baik dari segi penampilan maupun kemampuan beracara masing-masing pegawai yang notabene sebagai pengacara,,,

Any Way...Wanhoop niet alias jangan berputus asa (bahasa Belanda cari disini)

tidak selamanya yang baik menurut kita itu baik menurut Allah,,,ini sudah dinyatakan Allah dalam Ayat NYA...bisa jadi dihindari dari bekerja di kantor tersebut karena memang kantor tersebut bukan tempat kerja yang terbaik untuk kita...
tentang ini aku punya cerita lain...jadi ada kakak kelas tapi angkatan udah tua gitu...awalnya dia berhijab,,aktif di kegiatan Islam kampus...semangat sekali,,,tapi apa dinyana,,ujian Allah menimpa ketika dia harus bekerja..kantornya melarang dia berhijab, so dilepas lah hijab itu (jangan sampe ya Allah lindungi selalu niat di hati ini)...dan bekerjalah dia di kantor itu,,,hingga suatu hari terlihat dia malah ber U CAN SEE...astaghfirullah,,,malah menjadi orang-orang yang dibenci Allah karena tenggelam dari cahaya kepada keburukan (...minannuuri illa adzdzulumaati...(QS.2:257) naudzubillaahi min dzalik...

Ujian dari Allah memang selalu ada di seluruh kehidupan kita...kita harus cerdas dalam menanggapinya...harus punya mata hati yang tajam akan hidayah Allah agar tidak terjerumus dalam kesesatan yang nyata,,,amiiin ...


ShoutMix chat widget

7 komentar:

Anonim mengatakan...

waah ko parah gitu ih
masa gara gara berhijab trus ga diterima kerja

alasan ga jelas eh
ckck

puteriamirillis mengatakan...

iya betul hellg..ckck...hiks...tapi ini kisah nyata low,,,

z4nx mengatakan...

mudah2an suatu hari nanti banyak orang yang lebih menyadari bahwa peraturan dari Allah adalah dasar dari peraturan manusia..

hanafishahdan mengatakan...

kayaknya beda deh antar hijab dengan jilbab, :D salam kenal dan berkunjung ya mbak put :) semoga dimudahkan urusannya .. amin :)

Rumah-sehat afiat mengatakan...

Ya kamipun merasakan pada saat itu betapa banyak saudara-saudara kita yang di zholimi (baca dilarang berhizab) dan saat inipun bisa jadi masih ada yang dilarang.

Sadaraku bila ingin memiliki buku Smart healing silahkan bisa kontak http://rumahsehatafiat.wordpress.com/about/. ada nomor kontaknya silahkan hubungi kami

Rosalina Anggraeni mengatakan...

yup, masih banyak banget ampe sekarang kok mba, bahkan ada yang udah interview ke user, seringnya mereka diminta membuka jilbabnya agar bisa diterima kerja, naudzubillahi min dzalik :(

puteriamirillis mengatakan...

@ semua: betuulll...^^