Senin, 13 Desember 2010

PuteriAmirillis di 2010

Rencanaku di awal tahun 2010 kemarin..setelah kembali ke Jakarta dari petualangan indahku selama 2007-awal 2009 di Ternate...
  1. Bekerja di BPK RI Pusat dengan penuh dedikasi pada profesi, menjaga integritas, independensi dan profesionalisme sebagai seorang PNS;
  2. Bekerja sebagai seorang Sarjana Hukum yang loyal dengan peraturan itu sendiri;
  3. Tidak mudah disuap, diberi ini itu, dijanjikan banyak hal;
  4. Bisa mengisi pengajian teman-teman kantor;
  5. Kehidupan keluarga yang lebih baik dengan masakan buatanku sendiri;
  6. Percaya Diri bahwa aku akan bisa, dengan mengharapkan Ridho Allah SWT..amiiin
Ya..itulah janjiku,inspirasiku, keinginanku terhadap pekerjaanku sendiri.Harus bisa membawa perubahan bagi lingkungan kantor..terutama Biro SDM BPK RI Pusat...
Perubahan yang kutaktahu awalnya, akan kurubah sisi mananya, setidaknya ada yang bermanfaat...

Awal ku bergabung dengan Biro SDM Pusat pada Oktober 2009, utamanya bagian mutasi belum ada aturan yang jelas mengenai Mutasi Pegawai Non Struktural BPK RI, lalu aku pun bersama teman-teman lain diberi tugas untuk membuat suatu aturan mengenai Pemindahan Pegawai Non Struktural. Kenyataannya memang secara terpusat PNS Non Struktural belum memiliki aturan pemindahan,jadilah memulai kerja tim perumus tersebut...dari November 2009 sudah dikerjakan tapi baru jadi Surat Keputusannya  menjelang trisemester ketiga 2010 dan akhirnya jadi juga...(itulah hasil kami di 2010, suatu aturan yang jelas tentang mutasi di BPK RI yang punya kantor perwakilan di seluruh Provinsi Indonesia).

Terus, aku berniat selain bekerja formal juga tetap bisa melakukan sesuatu untuk kehidupan dakwah kantor, dan baru-baru ini saja aku mulai mengisi pengajian 2 orang teman sesama karyawati di Mesjid kantor (mudah-mudahan bisa seterusnya) amiiinnn... biar bagaimanapun hal ini sangat penting untuk sebuah pengembangan ruhani, terutama di lingkungan kantor yang sarat dengan godaan dunia...hahaha...

Yang lain???
MMMh...kehidupan memasakku tumbuh kembali...setelah pindah rumah dari Rawamangun ke Cipinang,,maka aku harus memasak (tak ada lagi bantuan mama dalam hal masak). Mulai coba-coba segala resep di internet (alhamdullillah ada internet, dan cookingblog...)..dari mulai sayur tumisan, cumi, ayam, daging,,,semua deh..yang pasti suami dan anak-anak musti terjamin makanannya, biar tidak jajan terus...

Itu aja dulu RAT alias renungan akhir tahun ku...semoga bermanfaat untuk diriku sendiri minimal...

ShoutMix chat widget

8 komentar:

fety mengatakan...

ttp berdakwah di BPK yah putri. mendukung niat baik, putri.

puteriamirillis mengatakan...

amin mba...salam juga untuk dakwah di jepang mba...

rayya mengatakan...

wahh ada "RAT"-nya kaya koperasi aja.. heheh
tetep semangat ya mba.. :D

nb: pesanan bod butter raspberry n straw nya sudah ada,, tinggal didistribusikan saja hiii...

bundadontworry mengatakan...

Semoga Pu3 sukses selalu dlm pekerjaan, dan juga dakwahnya .
krn memang dakwah ini penting ya Pu3, bukan hanya jasmani yg perlu makan, namun jiwa juga wajib diberi makanan yg sehat melalui pengajian2.

semoga Allah swt selalu memudahkan Pu3 dlm setiap kegiatan,amin
salam

puteriamirillis mengatakan...

@rayya: iya dunk ray..ada rat juga di akhir taun yg bukan koperasi..hehe...
@bundo: amiiin bun...semoga bundo juga sukses selalu yaaa....salam u klg bun

~sumanjaya mengatakan...

nice info ...
sisi lain BPK yg orang luar tdk tahu ... salam

Anonim mengatakan...

Mbak seperti apa aturan mutasi JFA terutama yang telah bersuamikan PNS juga ?

Anonim mengatakan...

Assalamu'alaikum

Salam kenal Mba Putri, senang bisa menemukan blog ini. Awalnya surfing tentang BPK eh nyangkut di postingan Mba Putri yang "http://abdulcholik.com/2011/03/08/diterima-kerja-ketika-hamil-besar-dan-setahun-di-kaki-gamalama/". Salut atas perjuangannya yang tidak mudah.
Mbak kalo boleh di share aturan mengenai "Pemindahan Pegawai Non Struktural", saya sedang butuh informasinya. Kalau berkenan bisa minta tolong japri ya Mbak Putri.

Terima kasih sebelumnya
Wassalam