Senin, 28 November 2011

Buku dan Film Keren Versi Pu

Hai. Selamat pagi dan selamat hari Senin. Pagi ini masih sepi dan Aku masih penasaran dengan yang namanya gurindam. Ya, Aku kepengen ikutan kontes gurindam Muharram nya mbak Artineke dan Lyliana. Nama mereka bagus-bagus sih, *Ganyambungamat.

Oya, diriku juga dapet PR sebelas buku dan film yang menginspirasi dari Ila nih. Apa ya buku dan film yang menginspirasiku, yang benar-benar menginspirasiku. Emang ada ya? Sebab apa? karena memang buku yang benar-benar menginspirasi hidupku adalah Al Quran. Dan itu tidak bohong *lagian buat apa bohong. Saya berubah dari manusia dodol yang tak mengerti kehidupan menjadi manusia yang lebih memaknai kehidupan itu memang karena membaca ayat-ayat Al Quran terlebih artinya. Ketika diri benar-benar kosong dengan hidayah maka dengan membaca Al Quran kita akan memahaminya.

Namun kuakui memang ada buku yang menginspirasi. Diantaranya Candy-Candy. Cerita Candy-candy ini awalnya dibuat dalam versi novel oleh Kyoko Mizuki namun akhirnya ia bekerjasama dengan Yumiko Igarashi dibuat pula versi manga. Aku juga sempat nonton versi animenya. Sebuah kisah tentang seorang perempuan yatim piatu yang berjuang dengan kehidupan dan cintanya. Bisa dibilang perjuangan Candy dalam hidupnya cukup menginspirasiku untuk selalu berjuang menempuh apapun dalam hidup ini. Perjuangan cintanya yang juga luar biasa dan pada versi manga dan anime tidak ada adegan yang parah untuk anak-anak SD, gambarnya pun wajar dan baju-bajunya bagus-bagus serta tertutup.


Buku lainnya yang juga menginspirasi adalah Seri Pingkan karya Muthmainnah. Diantaranya Pingkan: Sehangat Mentari Musim Semi. Dimana Pingkan dengan segala perjalanan hidupnya dikisahkan dengan manis. Setting Australia juga kuat disana karena memang Pingkan adalah seorang mahasiswi yang meraih beasiswa di Australia. Bagaimana ia berjuang dengan jilbabnya di negeri kangguru itu hingga akhirnya sukses. Buku ini menginspirasi agar jangan menyerah dengan cita-citamu. Setinggi langit.

Aku juga suka Titanic. Alur cerita nenek Rose yang bercerita di awal membuatku kagum flash back yang indah. Suka juga dengan The Chronicles of Narnia fantasy pembuat ceritanya luar biasa namun sisi perjuangan dann kepahlawanan juga kuat di film ini.

Apa lagi yah buku dan film yang menginspirasiku? hmm, tunggu ya..aku mau mikir dulu. Karena buku dan film yang kusukai belum tentu menginspirasiku. Benar-benar harus melihat lagi dan merenung lebih jauh. Saya mau menggoreng martabak telur keju tepung sukun dulu, kebetulan baru dapat kiriman tepung sukun dari mbak Ketty. Salam semua.

Salam persahabatan untukmu.



35 komentar:

Sam Rinaldy mengatakan...

Kayaknya aku pernah deh liat buku yang digambar itu (~_~
Dimana ya... (~_~

ketty husnia mengatakan...

selamat pagi Mbak,..senin yang ceria tampaknya..semoga deikian adanya..buku yang paling disukai selanjutnya?? ehm..mungkin bukunya mbak Pu sendiri kelak :)
amin!

meilya dwiyanti mengatakan...

Waduh mbak Pu suka juga candy candy ya?? saya dulu sampe rela engga jajan demi komik candy candy...

mbak Ketty, saya mau dong tepung sukunnya..

Jiah Al Jafara mengatakan...

dari tadi baca,,yang saya tangkap Al Qur'an sama martabaknya ,,,hehehe

Della mengatakan...

Aku juga suka Candy-Candy. Walaupun aku yakin Yumiko Igarashi, penulisnya itu, pasti terinspirasi Daddy Long Legs-nya Webber ^___^

dhila13 mengatakan...

aih candy-candy.. sukaa... tapi sayangnya aku belum pernah baca sampe abiss.. mabk pu punya tak komiknyaa.. yg komplitt pinjeemm hehe

Artineke A. Muhir mengatakan...

Candy2 suka juga Pu, walau belum pernah baca semuanya, maklum dapat pinjem ;)

Kalu serial PiNkan tamat Pu, suka cara si Uni berkisah, serasa ada di Ausie juga ;) Trus masuk akal gitu menurutku, jadi bisa jadi penyemangat diri kita yaaa...

Hay ada nama cantikku diparagraf awal ;)

Tepung Sukun, mau dung... Eh mintanya ama Kenia ya, maaf Pu, hehe...

Nia mengatakan...

wahh dapat tepung sukun yach....mau dong ehhehe.....

wah mbak pu bener2 senang membaca yachh...kalo aku sejak punya anak ngga ada waktu utk baca2...buku2 dari pakdhe aja msh terbungkus rapih hihih....

RZ Hakim mengatakan...

Saya malah nggak tahu (belum ngerti) buku2 di atas. Wah ketinggalan nih, hehe..

Orin mengatakan...

Kok aku malah kepengen nyicip martabak telur keju tepung sukun buatanmu Pu?

tutus mengatakan...

Saya juga tertarik dengan seri pingkan dan narnia.. Tapi yang narnia 3 tuh, gag sebagus yang kedua.. hehe

Una mengatakan...

Curanggg ga nyampe 11 hehehe

bensdoing mengatakan...

tutur kata dari nenek Rose...udah sya lihat filmnya....
it's so romantic films !

Hariyanti Sukma mengatakan...

dulu juga suka dengan candy2 ... tapi skrg sudah gak pernah baca itu lagi

Budi Arnaya mengatakan...

Narnia saya suka...bagaimana seorang yang masih belia diharuskan untuk memimpin bangsa..ini sebuah perjuangan luar dalam

puteriamirillis mengatakan...

@Kak Rin!!!:di toko buku

puteriamirillis mengatakan...

@ketty husnia:amiin mbak ketty...

puteriamirillis mengatakan...

@meilya dwiyanti:iya mbak suka dg candy candy

Lidya Fitrian mengatakan...

candy-candy aku juga sempet baca mbak, tapi dipijami temenku gak beli

Miss U mengatakan...

mbak pu.. martabak kejunya mbak -___-
*duluan itu yg di bahas*

waa.. candy candy... ingat dulu nungguin dia tiap hari ahad di RCT* :D

puteriamirillis mengatakan...

@Lidya - Mama Pascal:sama mbak aku jg pinjem...

puteriamirillis mengatakan...

@jiah al jafara:sip lah jiah..

puteriamirillis mengatakan...

@Della:daddy long legs aku blm baca, ada kan ya penerbit serambi.

puteriamirillis mengatakan...

@dhila13:aku juga ga punya dulu itu minjem, hehe...

puteriamirillis mengatakan...

@Yunda Hamasah:eh ada bucek, iya bucek moga semua mjd inspirasi yg baik yaaa...

puteriamirillis mengatakan...

@Nia:aku juga sesempatnya aja mbak bacanya...:)

puteriamirillis mengatakan...

@Masbro:masa siih?

puteriamirillis mengatakan...

@Orin:bikin bareng yuks, main ke rumah...

puteriamirillis mengatakan...

@tutus:tos dulu ah...

puteriamirillis mengatakan...

@Sitti Rasuna Wibawa:hehe...

puteriamirillis mengatakan...

@bensdoing:iya romantis filmnya bens..

puteriamirillis mengatakan...

@Hariyanti Sukma:sama mbak ga baca2 lagi...

puteriamirillis mengatakan...

@Budi Arnaya:iya bli,,,kepahlawanannya terasa...

Unknown mengatakan...

oh candy2 itu ada novelnya toh. hiks katronya daku, baru tahu.

puteriamirillis mengatakan...

@mbak fanny: aku juga bacanya versi manga fan..