30 tahun...
hmmm...
apa yang terjadi...?
Ya, 30 tahun yang lalu telah lahir seorang bayi perempuan, yang saat ini telah menjadi seorang ibu yang manis (ehm), setidaknya dia mengatakan begitu dengan kesungguhan hati, jika tak kau yang memuji dirimu sendiri maka siapakah yang kau harapkan akan memujimu wahai diri. Karena itu bertobatlah dan beristigfarlah di hari ini, hari yang mungkin bahagia untukmu, namun sesungguhnya berkurang pada hari ini jatah umurmu.
hmm. happy birthday to me...
mungkin di hari ini, hanya Sabtu biasa dengan rinai hujan mengiringi sejak pagi menjadikanku merasakan kesejukan yang luar biasa. leyeh-leyeh, walau tadi pagi aku pergi mengaji. hmmm...nanti malam rencananya bersama hubby dan anak-anak akan pergi ke suatu tempat.
Tak ada yang istimewa di hari ini, kecuali sudah berkurang jatah umurku. hiks...
Apa yang telah kulakukan selama ini ya Robb, sudahkah bermanfaat bagi orang lain, adakah sikap dan perbuatanku yang membuat orang merasa tak nyaman?
rinai hujan...
ya aku suka hujan dan Allah memberi hadiah itu di hari ini. Cuaca tak panas, dingin...ah, nikmat Allah yang mana lagi yang kau dustakan?
Doa-doa yang terangkai dari saudara, teman dan kerabat sejak pagi menambah semarak suasana...semua adalah berkah, semua memberi kekuatan untuk dapat melangkah kembali dengan gagah di masa mendatang, sebuah tantangan yang harus dihadapi dan pasti tak boleh disiakan.
Perjalanan 30 tahun. Kata orang 30 tahun berarti memulai menjadi sesuatu yang lebih. Umur 30 tahun berarti awal dewasa, berarti tak ada lagi sikap kekanakan, tak ada lagi uring-uringan. biasakah? semoga saja...
Bismillah...i wish...^^
kalo kata suami ulang tahun tak penting, yang penting adalah menjalani hari-hari dengan penuh kebaikan dan kesungguhan. satu hari itu adalah hari berkemas dan bersiap menuju hari berikutnya. hmm...terkadang aku sendiri tak menyadari hal itu.
mengapa tiba-tiba semua menjadi terang, dengan kalimat sederhana itu pun sudah cukup bahwa hariku selanjutnya menanti. bagaimana kau ingin harimu selanjutnya menjadi maka disitulah kau harus mencipta dengan penuh kesungguhan.
kupikir mungkin dalam hal ini rumah tanggaku, bagaimana rumahku, bagaimana anak0anakku, bagaimana suamiku. lalu ke urusan kantor, bagaimana sikapku dengan atasan, dengan teman sekerja, dengan satpam , dengan OB. Balik lagi ke rumah, bagaimana sikapku dengan asisten di rumah, dengan satpam di lingkungan rumah, dengan tukang sampah, dengan ibu penjaga warung. Bagaiamana sikap dengan teman-teman, dengan saudara. Dan yang utama bagaimana sikap dengan orang tuaku. Ah, begitu banyak...dan tak sanggup rasanya disebutkan satu per satu.
bagaimana pula sikapku dengan Allah selama ini. hmm...
dan seketika barusan anakku azkiya bangun dari tidurnya, sebenarnya tulisan ini harusnya masih panjang. ini tulisan edisi curhat. bentaran yaaa...
For mbak @yankmira yang sedang milad juga di hari ini, the best for you mbak...semoga berkah Allah selalu dan selalu untukmu...amiiinn.
Sabtu, 10 Maret 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Other Post
- Nikmat Allah Yang Mana Lagi Yang Kau Dustakan
- Read Aloud Challange untuk Gen Alpha
- (Bukan) Oh Mama Oh Papa
- Beberes Barang
- Bismillah, Mulai Lagi Ah.
- Pemeriksaan Setempat
- Endorsement for Abi Sabila
- Serunya Main Sama Hewan di Dancow 4D Augmented Reality
- Gunung Gamalama Ternate Meletus Vs. Teman Seperjuangan di Ternate
- Ternyata Cinta....
30 komentar:
happy birthday dan juga buat yankmira...moga yang diharapkan bisa tercapai (padahal saya juga masih kekanak-kanakan juga?Hehe..)
Wahh..mbak pu hari ini juga toh ultahnya..
Met milad yaa mbak pu ^_^
buat mbak mira juga.
Kata kata dari suami Mbak mantab. Yang lebih penting adalah bagaimana kita menjalani hari hari dengan lebih baik. Dan ini adalah momen yang tepat untuk merenungkan kembali perjalanan hidup kita.
Selamat ya Mbak, semoga hari hari kedepan semakin indah. Salam..
ALOHA bUNPU....met milad ya sayang, smg sisa umur ini menjadi barokah bagi mu dan org di selitarmu, slalu diberi kesehatan dan kebahagiaan selalu, Amin
met milad jg buat @yank mira ku :D
Aamiin Yrb, makasih ya Pu sayang... jika kau mengatakan hari ini tak ada yang istimewa, namun sungguh kita harus menganggapnya sangat istimewa...cinta dan syukur yang ada dalam hati kita sudah selayaknya akan megisi keistimewaan kita hari ini dan ke depannya, Insya Allah... Kita dan keadaan, sungguh sangat istimewa dengan cara kita sendiri. *hug and kisses
Met milad kk Pu :D
moga makin shalehah sebagai istri sekaligus ibu bagi kedua mutiaranya :D
ucapan yang sama buat mba @yank Mira :D
Met Milad ya Pu
semoga hari2 yang dijalani selalu barokah.
suami kita kok sama yah :D
sama2 bilang gak penting ulang tahun itu
sehat selalu ya Pu, bersama hujan yang hadir tak boleh terlalu sering :D
selamat Ulang Tahun, Pu sayang..
segala yang terbaik di setiap langkahmu, amiinn.
Selamat ulang tahuuuun mbak puuu! :)
dua wanita cantik & hebat ulang tahun. semoga hari-harinya selalu penuh kebaikan mbak Pu
sebuah renungan dan introspeksi diri yang bagus dan positif. Bener kata suamimu mbak, ulang tahun sebenarnya nggak begitu penting, yang penting adalah menjalani hari berikutnya dengan penuh kebaikan.
kepala 3, emang awal kedewasaan. Berpikir dan bertindak maju.
Ultahnya di bulan Maret juga sama spt Mbak Mira ya? selamat ultah Mbak..semoga semamkin bercahaya kehidupannya...
Put sayang,
Happy milad nduk.
Semoga Allah Swt memberimu kesehatan yang prima,kesejahteraan dan kebahagiaan hakiki yang ditopang oleh keimanan dan ketaqwaan ysng kokoh kuat.
Semoga sisa umurmu bisa dimanfaatkan untuk melakukan hal-hal yang bermanfaat bagi sesama, karena itulah sebaik-baik manusia.
Dalam menjalani hidup dan kehidupan ini akan selalu hadir dua tamu istimewa yang bernama KESEDIHAN dan KEGEMBIRAAN. Sambut dan dudukkan tamu itu istimewa itu pada kursi istimewa pula.
Jika tamu yang datang adalah KESEDIHAN, dudukkan dia pada kursi yang bermerk SABAR, dan manakala tamu yang datang adalah KEGEMBIRAAN, sambut dan dudukkan dia pada kursi yang bermerk SYUKUR.
Dengan sikap itu Insya Allah hidupmu akan tenang, ayem,dan tak akan terombang-ambing.
Salam sayang selalu dari Surabaya.
Dear Put
Many happy returns of the day. May GOD blessing always be showered onto you on every breath taken by you.Amin
Warm regards
Happy Milad ya Mbak.
semoga diberikan kebahagiaan dama menjalani dan mnikmati hidup :)
Happy brithday..^^ Balackforesnya mana?? He
Semoga kita lebih baik dari hari ke hari ya...
Gudlak :-)
Happy Milad ya, Bu...30's is a great years...;) Ah...Putri masih muda, aku 7 tahun duluan lahir ;) Moga selalu sehat dan happy selalu dan diberkahi Allah swt
Selamat ulang tahun ya jeng Pu, penyertaanNya bersamamu dalam keluarga dan karya. salam
ketika saya berulang tahun ke-30 ada perasaan campur-aduk di hati saya.. Krn biar gimana kan seperti "pecah telornya".. Jadi kepala 3.. Pertanyaan yg timbul, akankah di kepala 3 ini menjadi lebih baik dr kepala 2? Sebetulnya sih harus ya..
Sekali lagi HBD Pu.. Semoga semakin mendapat keberkahan ya di usia yg masuk kepala 3 ini :)
Happy Milad Mbak Pu...
Nah, aku juga sependapat dg suami mbak deh. Yang penting kita menjalani hari2 dg baik dan semoga kita dapat memberikan banyak manfaat bagi orang2 di sekitar kita.
Semoga hari2 di masa yg akan datang makin penuh dg kebahagiaan, cinta dan keberkahan. Amin.
Happy B'day yah mba :) Semoga segala keinginan dapat terkabul...amin... ^_^
Barakallah mbak, semoga sepanjang usia berkah dunia-akhirat dan menjadi orang yang lebih baik lagi. Maaf terlambat ucapannya ya :)
hihihi 3o tahun ya Mbak? kalo kata Teh Orin, twenty ten :D selamat ya Mbak :D
met milad yah mba.. barokalloh yah mba.. smg apa yang mba cita2kan dimudahkan diridhoi Alloh swt.. sukses dunia akhirat..
siap2 yaah mba ;p
Selamat mbak, rasanya bahagia bila mendengar, melihat keluarga yang saling mengasihi dan saling berbagi.
Saya juga mo berbagi pengalaman neh tentang bunda yang terserang Virus toxoplasma.
Waduh.. ada dimana diriku saat di hari berbahagiamu mbak Pu.?
oke deh meski telat,saya dan segenap warga se-Eks Karasidenan Besuki mengucapkan selamat ulang tahun ke 30 buat mbak Pu.. semoga sejahtera selalu aamiin
aduh telat 3 hari nih ngucapinnya. tak ada kata terlambat ya mbak. met milad ya..30 tahun masih muda atuh. Bener kata suami nya. Yang penting gimana kita menjalani hidup ini spy lebih baik. subhanallah mbak
sekali lagi selamat ya mbak :)
met ultah ya mba pu...
semoga diberi umur yang manfaat
happy milad mbak... semoga selalu dalam berkah usia...
Posting Komentar