Assalaamua'alaikum Wr.Wb
Hai apa kabar temans? Malam minggu di rumah aja nih. Anak-anak dah pada tidur, Darif ke Pramuka. Yo wis aku mau nulis aja. Tadi sih abis baca-baca buku merawat anak karangan Dr. Aidh al-Qarni yang bilang kalo kita sebagai orang tua seharusnya mengapresiasi kecenderungan, anak itu dirawat sesuai dengan kecenderungannya. Nah di situ aku baca kalo salah seorang ulama bernama Ibnu Uqail yang mengarang kitab Al Funun dari kecil sudah suka menulis lalu setiap malam sebelum tidur dan sesudah bangun tidur dia berusaha untuk dapat menulis.
Hmm..kupikir-pikir kalo bisa begitu bisa dua postingan sehari nih. Mungkin tulisan tak perlu panjang hanya menceritakan kejadian hari itu. Atau ketika bangun tidur ya menceritakan apa yang mau dilakukan sehari itu. Hmmm...oke kan idenya.
Soal Umar yang bilang kalo dia suka menggambar, dia ikut ekskul menggambar di sekolah. Ya tampaknya aku harus mendukung kesukaan Umar ini. Atau Azkiya yang suka bermain musik mulai dari piano mainan, gitar kecil, sampai mainin keyboard walau masih suka-suka dia aja, Azkiya menyukainya. Kalo kata suami biarlah anak ketika dewasa nanti siapa tau bisa bekerja karena hobinya itu. Malahan enjoy kan jika bekerja sesuai hobi gitu.
Ah, semua berawal dari ke stress an ku menghadapi Umar yang susah banget diminta belajar. Tapi bisa jadi salah aku juga sih. Bisa jadi aku yang kurang sabar. Maunya Umar cepet bisa, maunya nilai nya bagus terus, maunya...segalanya. Yah kadang namanya ortu ya pengen yang terbaik untuk anak. Aku mikirnya itu kan bagus untuk konsep diri anak. Kalo nilainya bagus dia juga yang bangga.
Sudah dulu deh ya temans.
Wassalam
Pu
Sabtu, 07 Maret 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Other Post
- Nikmat Allah Yang Mana Lagi Yang Kau Dustakan
- Read Aloud Challange untuk Gen Alpha
- Gunung Gamalama Ternate Meletus Vs. Teman Seperjuangan di Ternate
- (Bukan) Oh Mama Oh Papa
- Agar Tak Ada Lagi Kesendirian Di Dunia Ini
- Jilbab Putihku...
- The Fiction : No Heart (@break)
- Kegemaran Baru bikin Hampers Box Mukena Royale Premium
- Hujan-Hujanan, Ga Papa Kok, Asalkan....
- Cool and Smart = Konsisten
1 komentar:
anak saya pun sedang susah diajak belajarnya mba...
Posting Komentar